Warganet Keluhkan Google Analytics Error

Pelayananpublik.id- Warganet mengeluhkan terjadinya error pada Google Analytics, dilaporkan error pada Rabu (6/10) siang.

Warganet yang merasakan hal itu lalu menuliskan keluhannya di Twitter.

Pada saat itu layanan Google Analytics tak dapat menampilkan jumlah kunjungan situs secara akurat. Layanan itu menampilkan analisa kunjungan situs yang tak wajar hingga menunjukkan 0 kunjungan dan menunjukkan angka yang tidak normal hingga berita dibuat.

bank sumut selamat hari raya idul fitri

Sementara, melalui situs Downdetector, laporan soal gangguan pada layanan Google Analytics mulai ramai dilaporkan sejak pukul 11.40 WIB. Berdasarkan laporan di situs ini, keluhan banyak dilaporkan di Italia dan Amerika Serikat.

Menurut website tersebut, pengguna Google Analytics mengeluhkan masalah pada website yakni 83 persen. Sementara yang melaporkan masalah saat login sebanyak 8 persen dan 8 persen permasalahan terdapat pada aplikasi.

“Data realtime tidak diperbarui,” tulis Sandip Purkait di situs itu.

“Ada masalah di tampilan real time,” tulis Marcos D. Gomes.

Pengguna Google Analytics di berbagai belahan dunia juga mengeluhkan pernyataan serupa dan membanjiri kolom komentar di Twitter pada Rabu siang. Di antaranya akun @Ajay_Aravind.

Ia mempertanyakan apakah layanan Google Analytics itu hari ini eror atau tidak, lewat akun Twitternya.

“Anybody facing Google analytics errors today? (Ada yang mengalami masalah Google Analytics hari ini?)” ujar @Ajay_Aravind, Rabu (6/10).

Lebih lanjut ada pula yang membagikan tangkapan layar Google Analytics di akun Twitternya. Lewat tangkapan layar itu terlihat tak ada sedikitpun pengunjung situs. Tampilan layar menunjukkan terjadi kesalahan sementara dan pengguna diminta untuk memperbarui halaman.

Dikutip dari CNN Indonesia, juru bicara Google Indonesia mengatakan layanan Google Analytics berdasarkan pantauan dashboard aplikasi yang mereka miliki, tidak mengalami masalah.

Sebelumnya, pada Februari lalu Google Analytics juga sempat dilaporkan sedang mengalami gangguan layanan untuk beberapa pengguna. Tampilan analitik statistik di beberapa pengguna kosong, dan tak memuat data apapun. (*)