Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Pelita Harapan Jakarta T.A 2020/2021

Pelayananpublik.id- Kali ini kita akan mengulas mengenai penerimaan mahasiswa baru tahunajaran 2020/2021 UPH Jakarta. Untuk melihat secara rinci terkait dengan pendaftaran, kamu bisa mengunjungi situs resmi pendaftaran yang dapat diakses melalui laman https://join.uph.edu dan pilih form pendaftaran Sedangkan untuk Universitas Pelita Harapan.

Untuk jadwal pendaftaran Program Reguler 2020/2021 yaitu,

    • Batas pengumpulan terakhir untuk Program Kedokteran: 18 Agustus 2020
    • Batas pengumpulan terakhir untuk Program Studi selain Kedokteran: 31 Agustus 2020

Adapun ketentuan pendaftarannya adalah berikut:

bank sumut selamat hari raya idul fitri
  1. Membuat akun pada situs UPH dengan data dan email kamu.
  2. Verifikasi pada email yang didaftarkan.
  3. Masuk ke akun dengan alamat email dan kata sandi yang sudah kamu buat.
  4. Memulai pendaftaran dengan melengkapi data diri, latar belakang pendidikan, biodata orang tua dan melampirkan hasil scan dokumen identitas.
  5. Membeli formulir pendaftaran di kampus UPH yang ada di Karawaci lantai 1 di gedung D atau  bisa juga mengambil formulir pendaftaran di sekolah-sekolah jaringan dari UPH.
  6. Mengikuti tes masuk bagi pendaftaran dengan tes seperti untuk calon mahasiswa fakultas kedokteran.
  7. Mengecek pengumuman hasil dari pendaftaran kamu pada akun pendaftaran.

Ketentuan pendaftaran di UPH Jakarta tidak ada yang menyulitkan bukan? Nah, setelah melihat ketentuan pendaftaran, ada baiknya kita juga perhatikan biaya pendaftaran! Karena UPH mematok biaya pendaftaran yang harus dibayarkan apabila kamu jadi mendaftar.

Berikut rincianya biaya dan ketentuan pendaftaran:

  1. Biaya pendaftaran yang harus kamu bayar adalah untuk mengambil formulir pendaftaran sebesar Rp300.000.
  2. Pendaftaran Fakultas Keperawatan dan juga Teacher College, harga formulirnya hanya Rp50.000.
  3. Pengambilan formulir pendaftaran bisa diperoleh di admission office, UPH global campus pada hari dan jam kerja.

UPH Jakarta memang memiliki berbagai fasilitas pendukung belajar mengajar yang bagus. Perguruan tinggi yang siap menempah SDM berkualitas ini memiliki tiga kurikulum yakni karakter dan sikap, keterampilan kepemimpinan serta kemampuan belajar dan berkomunikasi.

Dengan banyaknya fasilitas yang disediakan, tentunya mengharuskan mahasiswa membayar uang kuliah yang cukup besar. UPH tidak menutup mata bagi yang memiliki prestasi dan ingin menimba ilmu di kampusnya, namun kesulitan dalam hal biaya. Untuk itu, UPH membuka jalur beasiswa yang menjadi program unggulan kampus ini.

Program unggulan UPH berupa salah satu jalur masuk yang disiapkan langsung oleh pihak kampus dengan memberikan beasiswa pada mahasiswanya. Beasiswa tersebut mulai beasiswa 25% hingga beasiswa 100% dengan ketentuan beasiswa ini tidak berlaku untuk kampus dan fakultas kedokteran. Untuk kamu yang tertarik dengan besiswa ini, kamu bisa langsung mengunjungi di halaman https://www.uph.edu/id/pendaftaran/beasiswa.html.

Adapun Jadwal Pendaftaran Program Beasiswa 2020/2021 adalah:

    • Batas pengumpulan terakhir untuk Farmasi & Prestasi Olahraga: 13 Agustus 2020
    • Batas pengumpulan terakhir untuk Program Kedokteran: sudah ditutup

Nah, penasaran tentang peraturan dan ketentuan biaya studi di UPH Jakarta? Yuk, simak bareng-bareng!

Peraturan dan Ketentuan Biaya Studi Program Sarjana Tahun 2020 Universitas Pelita Harapan Jakarta

Biaya Studi Semester 1

UPH Jakarta. (Ist)
  • Komposisi Biaya Studi Semester 1 terdiri dari Admission Fee + Credit Fee + Semester/Term Fee + Learning Facilities + Jacket & Orientation.
  • Jumlah SKS Semester 1 yang digunakan dalam ilustrasi ini adalah: 20 SKS untuk semua Jurusan (kecuali Kedokteran) dan 22 SKS untuk Jurusan Kedokteran
  • Ketentuan Admission Fee
  • Besarnya Admission Fee setiap jurusan adalah bervariasi.
  • Besarnya Admission Fee setiap jurusan terdiri dari 3 peringkat yang ditentukan berdasarkan hasil seleksi masuk penerimaan mahasiswa
    baru yaitu :
  • Biaya Reguler, biaya peringkat 1 dan biaya peringkat 2 dan tidak berlaku untuk Online Learning
  • Pembayaran & potongan Admission Fee dibagi menjadi 2 kali pembayaran yaitu bersamaan dengan pembayaran biaya studi semester 1 dan sebelum semester 2 berjalan (tidak berlaku untuk Online Learning)
  • Semua pembayaran wajib dilakukan secara E-Payment melalui Bank BCA atau Bank Mandiri, adapun catatan untuk pembayaran sebagai berikut:
  • Apabila ingin merubah pembayaran menjadi cicilan 3 kali maka harus melakukan konfirmasi terlebih dahulu dengan bagian keuangan UPH dan akan dikenakan biaya khusus.
  • Apabila terjadi keterlambatan pada pembayaran I dengan alasan/kondisi apapun, calon mahasiswa yang bersangkutan akan diberlakukan  biaya studi sesuai GELOMBANG/PROGRAM ADMISI berikutnya (berlaku selama tempat masih tersedia).
  • Apabila pembayaran cicilan berikutnya belum dilakukan secara penuh maka calon mahasiswa belum dianggap sebagai mahasiswa Universitas Pelita Harapan yang sah.
  • Kewajiban biaya studi semester 1 yang telah ditetapkan harus segera dibayarkan sebelum kuliah semester baru dimulai.
  • Pembayaran harus efektif diterima oleh rekening Yayasan Univeristas Pelita Harapan pada saat jatuh tempo dan dimohonkan memperhatikan proses kliring bank.
  • Semua pembayaran yang telah dilakukan tidak dapat dikembalikan, ditransfer/dialihkan kepada mahasiswa lainnya dengan kondisi/alasan apapun, kecuali mahasiswa tidak lulus SMA atau tutup usia sebelum perkuliahan dimulai (syarat dan ketentuan berlaku).
  • Bagi mahasiswa yang memiliki saudara kandung yang melakukan studi di sekolah-sekolah dibawah naungan YPPH (Alumni maupun masih aktif), akan diberikan potongan biaya studi sebesar 10 % dari Admission Fee.
  • Biaya studi tidak termasuk Textbook, Skripsi dan Wisuda (syarat dan ketentuan berlaku).
  • Jika batas kapasitas jumlah mahasiswa yang bisa diterima sudah terpenuhi, UPH bisa menolak pembayaran yang dilakukan walau batas akhir pembayaran belum jatuh tempo.
  •  Hak mahasiswa seperti seragam, mengikuti orientasi studi dan sebagainya akan diberikan setelah seluruh kewajiban pembayaran dan administrasinya diselesaikan secara penuh.

Biaya Studi Semester 2 dan Semester Berikutnya

  • Khusus untuk program kedokteran komposisi biaya studi terdiri dari Semester Fee + Credit Fee + Re-registration Fee.
  • Besarnya Semester Fee pada Accelerated Semester sebesar 50% dari Semester Fee normal
  • Sesuai dengan poin 1 maka pembayaran SPP tahap 2 harus diselesaikan sebelum Semester 2 berjalan.

Demikian penerimaan mahasiswa baru UPH Jakarta tahun ajaran 2020/2021 dengan sedikit ulasan mengenai biaya pendidikan berkuliah disana. Semoga artikel kami membantu!