Pelayananpublik.id– Produktivitas merupakan kata yang awam terdengar oleh masyarakat. Produktivitas biasanya terkait dengan kemampuan seseorang atau sesuatu untuk menghasilkan produk baik barang maupun jasa.
Kata sifat dari produktivitas adalah produktif. Produktif berarti bersifat menghasilkan. Misalnya pohon mangga yang terus berbuah meski dahannya sudah hampir mati, bisa dibilang pohon mangga itu produktif.
Begitu juga misalnya dengan penulis yang disebut produktif adalah penulis yang terus menghasilkan karya secara teratur. Misalnya seorang penulis yang bisa menulis satu novel dalam setiap bulan.

Lalu apa itu produktivitas?
Produktivitas adalah kata benda dari produktif. Produktivitas adalah kemampuan sesuatu untuk menghasilkan.
Menurur Sedarmayanti produktivitas adalah keinginan dan upaya dari Manusia untuk dapat meningkatkan sualitas dalam kehidupannya dan penghidupan di segala aspek bidang.
Sedangkan George J. Washin mengatakan produktivitas memiliki konsep efisien dan efektivitas. Dalam efisiensi dapat mengukur sumber daya, baik dari Manusia, keuangan, atau dapat juga dari alam yang di butuhkan guna memenuhi tingkat dari pelayanan yang di inginkan. Sedangkan efektivitas adalah mengukur dalam segi hasil mutu pelayanan yang telah di capai.
Kussriyanto (1984) mengatakan pengertian Produktivitas adalah nisbah atau rasio antara hasil kegiatan ouput atau keluaran dan segala pengorbanan biaya untuk mewujudkan hasil tersebut input, masukan.
Nah dari penjelasan di atas jelas bahwa produktivitas diperlukan dalam kegiatan bisnis dan perusahaan. Bahkan jika produktivitas lemah maka perusahaan dalam masalah. Oleh karenanya perlu dilakukan pengukuran produktivitas suatu perusahaan.
Pengukuran produktivitas ini memiliki beberapa tujuan. Tujuan yang pasti adalah melihat bagaimana perusahaan bisa beraktivitas dan bertahan serta menghasilkan keuntungan. Feedback dari produktivitas adalah keuntungan bagi perusahaan. Maka perusahaan harus menjaga betul bagaimana produktivitas mesin atau karyawan di dalamnya bisa terus prima.
Tujuan Pengukuran Produktivitas
– Menentukan jenis rasio mana yang digunakan dan diantaranya banyak macam produktivitas nilai.
– Melakukan penilaian efisiensi konversi sumber dayanya.
– Perencanaan sumber-sumber daya akan menjadi lebih efektif dan efisien melalui pengukuran produktivitas baik dalam perencanaan jangka pendek maupun jangka panjang.
– Mengorganisasi tujuan ekonomis dan non ekonomis dari perusahaan.
– Perencanaan target tingkat produktivitas dimasa datang dapat dimodifikasi kembali berdasarkan informasi pengukuran tingkat produktivitas sekarang.
– Menyediakan informasi bermanfaat dalam membandingkan tingkat produktivitas diantara organisasi perusahaan dalam industri sejenis serta bermanfaat pula untuk informasi produktivitas industri pada skala nasional maupun global.
– Menciptakan tindakan kompetitif berupa upaya-upaya peningkatan produktivitas terus menerus atau Continiuous Productivity Improvement.
Faktor yang Mempengaruhi Produktivitas
1. Tingkat Pendidikan dan Skill
Tingkat pendidikan dan skill karyawan akan sangat berpengaruh terhadap kinerjanya. Produktivitas karyawan tamatan SMA tentu akan berbeda dengan mereka yang tamatan S1.
Produktivitas pekerja fresh graduate tentu juga berbeda dengan merekan yang sudah bekerja bertahun-tahun dan menguasai bidangnya.
Artinya kurva tingkat pendidikan dan skill berbanding lurus dengan tingkat produktivitas.
2. Kesehatan Jasmani dan Rohani
Hal lain yang akan mempengaruhi produktivitas karyawan adalah kesehatan baik jasmani maupun rohani.
Jika ada karyawan yang sakit saat bekerja tentu produktivitasnya akan menurun.
Maka salah satu tugas pimpinan perusahaan adalah menjamin kesehatan karyawan yaitu dengan cara mengatur jam kerja, meniadakan lembur sehingga dapat menciptakan kegiatan kerja para karyawan.
Karyawan yang sehat juga pasti akan dapat meningkatkan produktivitas kerjanya.
3. Lingkungan kerja
Lingkungan kerja yang baik akan berpengaruh besar dalam meningkatkan produktivitas karyawan dalam pekerjaan. Misalnya lingkungan kerja yang bersih dan nyaman dapat mempengaruhi karyawan untuk bekerja lebih giat.
4. Faktor Manajerial
Faktor manajerial termasuk gaya kepemimpinan yang efektif, memotivasi, mengarahkan, dan menggerakan bawahannya agar dapat bekerja dengan lebih semangat dan bergairah dalam melaksanakan tugas.
5. Motivasi
Hal yang berpengaruh pada tingkat produktivitas karyawan adalah motivasi pimpinan yang baik. Motivasi yang membangun akan membimbing dan melatih karyawannya.
6. Fasilitas
Fasilitas yang digunakan dalam bekerja mempunyai efek yang sangat penting dalam meningkatkan produktivitas.
Produktivitas kerja seorang karyawan perlu mendapat perhatian dari perusahan karena produktivitas kerja akan meningkatkan keuntungan bagi perusahaan.
Demikian ulasan mengenai produktivitas mulai dari pengertian, tujuan hingga faktor yang mempengaruhinya. Semoga bermanfaat. (*)