Rekrutmen Awak Kabin Haji PT Garuda Indonesia 2020 , Berminat?

Pelayananpublik.id- PT Garuda Indonesia kembali membuka rekrutmen terbaru bagi putra-putri Indonesia di tahun 2020.

Rekrutmen ini bisa didaftar oleh pelamar dari seluruh Indonesia.

Seperti yang diketahui, Garuda Indonesia merupakan maskapai terbesar milik Indonesia yang juga dipercaya menjadi operator penerbangan jamaah haji Indonesia tahun 2020.

bank sumut selamat hari raya idul fitri

Nah, dilansir dari laman resminya, PT Garuda Indonesia kini membuka lowongan kerja untuk Awak Kabin Haji 2020 di posisi:

1. Flight Attendant Recurrent

2. Flight Service Manager Recurrent

Persyaratan Umum

– Beragama Islam (mengingat salah satu tujuan penerbangan adalah Madinah)

– Tinggi badan (dengan berat badan proporsional). Pria : 165 cm – 178 cm, Wanita : 158 cm – 172 cm

– Demi kesehatan dan keselamatan kerja, peserta menyetujui untuk tidak hamil selama periode penerbangan haji 2020

– Memiliki passport dengan nama yang terdiri minimal dua kata dan masih berlaku sampai dengan Maret 2021 (persyaratan ini dapat dilengkapi bersamaan saat proses seleksi berlangsung)

– Bersedia menjalankan seluruh rute dan ditempatkan diembarkasi haji PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk

Persyaratan Khusus

– Memiliki pengalaman sebagai awak kabin PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk baik pada penerbangan reguler maupun penerbangan haji periode 2019

– Usia maksimal 50 tahun per 31 Desember 2020 (Flight Attendant Recurrent)

– Usia maksimal 60 tahun (Pria) atau maksimal 58 tahun (Wanita) per 31 Desember 2020 (Flight Service Manager Recurrent)

– Memiliki lisensi FAC (Lisensi Putih) dengan validitas tidak kurang dari Februari 2020

Persyaratan Berkas

– Copy SKCK dari Pokes (dokumen asli diperlukan)

– Surat Izin dari pasangan (bagi yang menikah) atau orangtua (bagi yang berstatus single) yang ditandatangani di atas materai

– Copy surat nikah/akte cerai

– Surat keterangan belum pernah menikah dari kelurahan (bagi yang belum menikah)

– Surat Izin dari persatuan istri TNI/ POLRI (bagi peserta yang suaminya Anggota TNI/ POLRI)

– Copy akte kelahiran, copy kartu keluarga dan copy KTP, 9. Copy ijazah SD, SMP, SMA (atau setara) dan pendidikan terakhir

– Foto ukuran 4 x 6 (2 lembar) warna background merah

– 1 lembar materai 6000

Cara Mendaftar

Untuk informasi lebih lanjut Anda bisa menghubungi telepon : 021-25601041 Senin – Jumat, pukul 08:00 – 16:00 WIB. Email : [email protected] (subjek email: FA Haji 2020)

Bagi Anda yang tertarik melamar pekerjaan ini silakan lakukan pendaftaran online di https://career.garuda-indonesia.com. Pendaftaran akan ditutup 7 Februari 2020. Periode proses seleksi : 3 Februari s.d. 8 Februari 2020

Bagi Pelamar yang lulus, akan mengikuti proses tahap selanjutnya. Proses tahapan seleksi berikutnya akan diinformasikan pihak yang membuka lowongan pekerjaan kepada pelamar yang lulus tes tahapan sebelumnya.

Tips

– Pastikan pelamar memenuhi syarat administrasi yang telah diminta oleh perusahaan atau instansi.

– Pastikan data diri dan administrasi lainnya sudah benar.

– Perhatikan masa waktu pendaftaran sebelum anda mengirim lamaran.

– Jangan lupa menulis kode formasi pekerjaan jika diminta oleh pihak perusahaan atau instansi.

– Pastikan alamat kantor atau alamat email tujuan rekrutmen atau lowongan pekerjaan benar.

– Jangan meng-spam atau mengirim email lamaran berulang kali ke tujuan rekrutmen atau lowongan pekerjaan.

– Ikuti proses pendaftaran sesuai dengan instruksi dari perusahaan atau instansi yang membuka rekrutmen.

Perhatian

– Pelayananpublik.id mempublikasi rekrutmen atau lowongan pekerjaan untuk memudahkan masyarakat dalam mencari informasi pekerjaan.

– Pelayananpublik.id mempublikasi informasi rekrutmen atau lowongan pekerjaan dari sumber yang terpercaya.

– Pelayananpublik.id hanya mempublikasi informasi rekrutmen atau lowongan pekerjaan yang layak kepada masyarakat sesuai peraturan yang berlaku.

– Pelayananpublik.id tidak pernah meminta imbalan atau biaya dalam bentuk apapun terhadap rekrutmen atau lowongan pekerjaan di situs ini. Apabila ada pihak yang mengatasnamakan pelayananpublik.id untuk meminta biaya pendaftaraan atau biaya lainnya, bisa dipastikan bahwa hal tersebut TIDAK BENAR atau bisa jadi PENIPUAN. (Nur Fatimah)