Musim Hujan dan Banjir, Hati-hati Sengatan Listrik Bisa Bahayakan Nyawa

Pelayananpublik.id- Saat banjir melanda ada beberapa hal yang perlu diwaspadai. Salahsatunya adalah sengatan listrik yang bisa menyebabkan cacat hingga kematian.

Saat ini banjir sedang melanda Kota Jakarta dan sekitarnya. Hingga pagi tadi, Kamis (2/1/2020) sudah ada 16 orang yang meninggal dunia. Beberapa di antaranya tewas akibat sengatan listrik.

Seperti yang diketahui, arus listrik yang bocor dapat mengalir ke tubuh jika terkena air.

bank sumut selamat hari raya idul fitri

Maka dari itu, waspadalah terhadap aliran listrik dan sumber-sumber listrik yang bisa membahayakan nyawa Anda.

Mengutip Instagram PLN Sumut, ada beberapa langkah yang harus dilakukan saat banjir untuk menghindari sengatan listrik.

1. Saat hujan tiba usahakan jangan berteduh di dekat gardu listrik, tiang listrik, panel PJU dan instalasi listrik lainnya.

2. Gunakan sepatu boots karet saat melewati genangan banjir.

3. Jika harus menyentuh listrik dalam keadaan basah, gunakan sarung tangan karet.

4. Bila menjumpai instalasi listrik yang berpotensi bahaya, beri tanda dan laporkan ke PLN melalui contact center di 123.

5. Jangan menyentuh tiang listrik baik yang besi maupun beton saat hujan atau banjir.

6. Ketika rumah kebanjiran, segera padamkan listrik Anda. Cabut semua colokan barang elektronik dari stop kontak

7. Naikkan perlatan elektronik ke tempat yang tinggi agar tidak basah.

Perlu Anda ketahui, saat banjir PLN akan mematikan aliran listrik. Listrik akan dipadamkan bila rumah anda tergenang air, atau gardu listrik PLN tergenang air. Bila rumah Anda kebanjiran dan listrik tidak padam, segera hubungi PLN.

Demikian informasi mengenai cara menghindari sengatan listrik saat hujan dan banjir. Stay safe ya teman-teman. Semoga banjir segera berlalu. (*)