Pelayananpublik.id- Kartu Prakerja adalah program yang ditunggu masyarakat. Bukan hanya karena kesempatan meningkatkan skill, tapi juga karena insentif yang diberikan lewat program tersebut.
Dibandingkan dengan BLT, insentif yang didapat dari program Prakerja tentu lebih besar. Total besaran insentif yang bisa didapatkan adalah sebesar Rp3,5 juta.
Tak heran, jika ribuan bahkan jutaan orang berlomba mendaftar dalam setiap gelombangnya.
Nah, saat ini pemerintah sudah membuka pendaftaran Prakerja untuk Gelombang 19. Jadi jika Anda ingin bergabung, Anda sudah bisa mendaftarkan diri ke www.prakerja.go.id.
Usai membuat akun, Anda akan diarahkan untuk mengikuti ujian online secara singkat di situs tersebut.
Demikian informasi yang dilansir melalui akun Instagram resmi, Kamis (26/8/2021).
Pembukaan gelombang kali ini akan berlangsung beberapa hari, masyarakat diharapkan teliti dan tidak terburu-buru saat mendaftar.
“Proses seleksi tidak berdasarkan siapa yang mendaftar pertama. Informasi lengkap seputar pendaftaran dapat dibaca di www.prakerja.go.id/tanya-jawab,” tulis keterangan resmi manajemen Kartu Prakerja.
Adapun beberapa langkah untuk mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 9 ini adalah sebagai berikut:
ㅤ
1. Buka www.prakerja.go.id pada browser handphone atau komputer
2. Siapkan nomor Kartu Keluarga serta NIK
3. Masukkan data diri dan ikuti petunjuk pada layar
4. Siapkan kertas dan alat tulis untuk mengikuti Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar secara online
5. Klik “Gabung” pada Gelombang yang sedang dibuka
6. Nantikan pengumuman peserta yang lolos seleksi Gelombang melalui SMS.
Demikian informasi cara mendaftar kartu prakerja gelombang 19, semoga bermanfaat. (*)