BATAM | Satbrimob Polda Kepri terus melakukan upaya pencegahan penyebaran Covid-19, dengan dilaksanakan kegiatan penyemprotan disinfektan area publik di Pasar Megalegenda, Pasar Mitra Raya dan Komplek Hang Tuah.
Kegiatan personel Satbrimob Polda Kepri dipimpin AKP ZAC Tamba SH, Sabtu (6/6/2020)
Personel melakukan pemetaan lokasi identifikasi, dan penyemprotan disinfektan menggunakan tabung sprayer dan mobil decon di Perumahan Nusa Jaya.
Penyemprotan disinfektan menggunakan tabung sprayer dan mobil AWC di Pasar Megalegenda, Pasar Mitra, dan Komplek Ruka Hang Tuang.
Kasubsatgas KBR, AKP ZAC Tamba bersama Tim 1 KBR dipimpin Bripka Asep serpas menuju lokasi PDP dan ODP di Perumahan Nusa Batam.
Selanjutnya Tim 2 KBR dipimpin Bripka Agustiar serpas menuju lokasi Pasar Megalegenda, Pasar Mitra Raya dan Komplek Ruko Hang Tuah.
” Tim 1 KBR melaksanakan Identifikasi, PDP dan ODP. Dan Tim 2 KBR melaksanakan kegiatan penyemprotan di lokasi Pasar Mega legenda. Tim 2 KBR dipimpin Bripka Agustiar melaksanakan penyemprotan komplek ruko Hang Tuah,” katanya.
Penyemprotan berlanjut di seputaran lingkungan Perum Nusa Jaya Blok I No 15 rt/rw 03/06 Sei Panas sebanyak 140 KK. Dan Tim 2 KBR melaksanakan penyemprotan di Pasar Mitra Raya.
Masyarakat mengucapkan terima kasih dengan adanya partisipasi dari Kepolisian khususnya Brimob Kepri. Mereka tidak perlu repot dan mengeluarkan biaya lakukan penyemprotan di Perum Nusa Jaya Blok I RT/RW 03/06 Sei Panas.