Pendistribusian Air di Sri Gunting Terganggu Karena Pipa Pecah

Pelayananpublik.id- PDAM Tirtanadi Provinsi Sumut memohon maaf atas gangguan distribusi air di daerah Sri Gunting dan sekitarnya.

Gangguan ini terjadi akibat pecahnya pipa air yang tertimpa runtuhan dinding parit yang rubuh.

Hal itu dikatakan Kepala Sekretaris Perusahaan PDAM Tirtanadi Jumirin, Jumat (2/8).

“Pipa transmisi PVC diameter 300 mm di tanjakan menuju perumahan Sri Gunting di Jalan Setia Indah Sunggal, Pecah akibat robohnya dinding parit yang kemudian menimpa pipa,” ujarnya dilansir dari akun Instagram PDAM Tirtanadi Provsu.

Akibat pipa pecah tersebut, kata dia, pendistribusian air di beberapa wilayah terganggu.

Adapun daerah yang terdampak gangguan pendistribusian air adalah Perumahan Sri Gunting sekitarnya, Suka Maju, Jalan Tanjung Balai, Sei Mencirim, Sri Gunting, Sukamaju, Perumahan BTN Sukamaju, Kampung Lalang, Perumahan Lalang Greenland, Sei Mencirim, Paya Geli, dan Medan Krio

Saat ini Petugas Cabang Diski sedang berupaya memperbaiki kebocoran tersebut dan diperkirakan selesai paling lama sore hari Jumat ini.

Namun karena pengisian pipa dan pemerataan tekanan memerlukan waktu lama maka pendistribusian air diwilayah tersebut diatas baru akan normal keesokan harinya, Sabtu (3/8).

Pelanggan yang mengalami gangguan pendistribusian air akan disuplai dengan menggunakan Mobil Tangki.

“Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini, pelanggan kami yang mengalami gangguan pendistribusian air dapat melapor ke cabang Diski atau melalui layanan Halo Tirtanadi ke nomor 1500922 untuk disuplai dengan menggunakan Mobil Tangki,” katanya. (Nur Fatimah)